Tendang Jepang-Korea, Mobil Listrik China Ini Jadi Raja Jalanan RI

Penjualan mobil listrik di Indonesia terus merangkak naik. Market share mobil listrik bulan Juli 2024 sudah menyentuh 5,8% dari total penjualan keseluruhan atau mencapai 4.310 unit dari 74.160 penjualan mobil keseluruhan.

Market share itu menjadi rekor tertinggi. Termasuk mengalahkan bulan sebelumnya yang hanya menyentuh 2,89% atau sebanyak 2.163 unit dari 74.623 unit penjualan mobil keseluruhan.

BYD Seal menjadi EV terlaris dengan penjualan sebanyak 1.290 unit, disusul Wuling Cloud EV yang terjual 550 unit. Chery Omoda E5 yang sebelumnya merupakan mobil terlaris harus puas berada di posisi ketiga dengan penjualan 394 unit.

BYD Atto 3 berada di posisi keempat mobil terlaris dengan penjualan 388 unit disusul MG 4EV yang menjual 332 unit. Kelima mobil tersebut merupakan brand asal China, tidak nampak brand Jepang maupun Korsel di posisi lima besar.

Penjualan mobil nasional turun lagi di bulan Juli 2024. Daya yang dirilis oleh PT Astra International Tbk menunjukkan, penjualan mobil bulan Juli 2024 tercatat sebanyak 74.160 unit.

Angka ini turun 0,62% atau 463 unit dibandingkan bulan Juni 2024 yang mencatat penjualan sebanyak 74.623 unit. Jika dibandingkan Juli 2023, terjadi penurunan penjualan sebesar 7,88% atau 6.344 unit.

1. BYD Seal: 1.290 unit
2. Wuling Cloud EV: 550 unit
3. Chery Omoda E5: 394 unit
4. BYD Atto 3: 388 unit
5. MG 4EV: 332 unit
6. Hyundai Kona Electric: 248 unit
7. BYD Dolphin: 207 unit
8. Wuling Air EV: 205 unit
9. Wuling Binguo EV: 128 unit
10. Hyundai loniq 5: 123 unit
11. Neta V-II: 111 unit
12. MG ZS EV: 101 unit
13. BYD M6: 40 unit
14. Citroen E-C3: 35 unit
15. BMW IX1: 31 unit
16. Mini EV: 29 unit
17. Hyundai Ioniq 6: 8 unit
18. BMW i7: 7 unit
19. DFSK Gelora E: 7 unit
20. BMW IX: 6 unit

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*