
Timnas Malaysia U-23 Tertinggal 0-2 dari Filipina di babak pertama.
Tim Nasional (Timnas) Malaysia U-23 tengah tertinggal dari Filipina di babak pertama laga perdana Grup A Piala AFF U-23 2025, pada Selasa (15/7/2025) sore WIB. Bermain di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Malaysia tepatnya dihajar 0-2 dari Filipina.
Dua gol Filipina dicetak oleh pemain yang sama, yakni Otu Bisong. Dengan kondisi itu, Malaysia U-23 jelas harus mencari solusi agar bisa bangkit di babak kedua.
Jalannya Pertandingan
Babak Pertama
Dalam laga tersebut, Malaysia sejatinya tampil cukup dominan. Namun, Filipina tetap memiliki peluang untuk menyerang.
Seperti gol pertama Filipina, Malaysia tampak kesulitan dan melakukan kesalahan sendiri. Kesalahan itu pun berhasil dimanfaakan oleh Bisong dengan baik.
Setelah gol tersebut, Filipina terus menyerang Malaysia. Kini tim Harimau Malaya Muda tampak kesulitan.
Timnas Malaysia U-23 terus perkuat diri jelang Piala AFF U-23 2025. (Foto: Instagram/malaysia_nt)
Filipina beberapa kali mendapatkan peluang. Dengan berbagai peluang itu, akhirnya Filipina menggandakan keunggulan menjadi 2-0 berkat aksi Bisong lagi.
Skor 2-0 itu pun bertahan sampai babak pertama berakhir.